Administrator, 10 September 2022 06:55:45 || Dilihat 123 kali

Panitia Pusat Kejurnas Turnamen Tenis Beregu Piala Ketua MA Resmi Terbentuk

Jakarta I ptwp-pusat.org

Pengurus Persatuan Tenis Warga Pengadilan (PTWP) Pusat resmi membentuk kepanitiaan pusat Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Turnamen Tenis Beregu Piala Ketua Mahkamah Agung RI Ke-XIX. Kepanitiaan tersebut disusun untuk mempersiapkan pelaksanaan turnamen yang diagendakan penyelenggaraannya pada pekan ketiga bulan November tahun 2022 di Kota Semarang, Jawa Tengah.

Bertanggal 8 September 2022, Yang Mulia Dr. H. Prim Haryadi, S.H., M.H. dan Dr. H. Candra Boy Seroza, S.Ag., M.Ag., masing-masing sebagai Ketua Umum dan Sekretaris I Pengurus PTWP Pusat telah menandatangani Surat Keputusan (SK) dengan Nomor 22/SK/PP.PTWP/IX/2022 tentang Susunan Panitia Pusat Kejuaraan Nasional Turnamen Tenis Beregu Piala Ketua Mahkamah Agung RI Ke-XIX di Semarang.

Dalam lampiran SK tersebut Yang Mulia Dr. H. Yasardin, S.H., M.Hum. Hakim Agung yang juga Ketua II Pengurus PTWP Pusat diamanahi sebagai Ketua Panitia Pusat. Dan untuk posisi Wakil Ketua Panitia Pusat pada Yang Mulia H. Dwiarso Budi Santiarto, S.H., M.Hum., juga Hakim Agung dan sekaligus Ketua I Pengurus PTWP Pusat.

Dalam SK, selain Ketua dan Wakil Ketua, juga tersebut Sekretaris dan Bendahara. Bertindak sebagai Sekretaris Panitia Pusat yakni Dr. H. Candra Boy Seroza, S.Ag., M.Ag.. Sedang Bendahara oleh Endang Wahyu Utami, S.H., M.H. dan Dr. Iman Luqmanul Hakim, S.H., M.Hum..

Untuk kemudahan pembagian kerja dan kelancaran koordinasi dengan Panitia Daerah sebagai pelaksana di lapangan, terdapat seksi-seksi dalam susunan kepanitiaan pusat dimaksud. Mulai dari seksi konsumsi, seksi akomodasi, seksi acara, seksi pertandingan, hingga seksi dokumentasi & publikasi.

Seksi Konsumsi dipercayakan pada Endang Wahyu Utami, S.H., M.H. dan Dr. Hj. Diah Sri Sulastri, S.H., M.H.. Seksi Akomodasi oleh Dr. Ilman Hasjim, S.H.I., M.H. dan Dr. Iman Luqmanul Hakim, S.H., M.Hum.. Untuk Seksi Acara pada Dr. Hj. Diah Sri Sulastri, S.H., M.H. dan Dr. H. Bambang Heriyanto, S.H., M.H..

Berikutnya, Seksi Pertandingan Panitia Pusat Kejurnas Turnamen Tenis Beregu itu diamanahkan pada Surachmat, S.H., M.H. dan Edy Kusdaryanto, S.E., M.M.. Sedang Seksi Dokumentasi & Publikasi dalam tanggungjawab Dr. H. Bambang Heriyanto, S.H., M.H. dan Dr. Ilman Hasjim, S.H.I., M.H..

Selengkapnya, SK Pengurus PTWP Pusat tentang Susunan Panitia Pusat seperti tersebut di atas juga dapat dilihat pada portal resmi Pengurus PTWP Pusat ini, pada link https://ptwp-pusat.org/main/page/susunan_panitia_kejurnas_xix.

“Panitia Pusat Kejuaraan Nasional Turnamen Tenis bertugas mempersiapkan segala sesuatu yang berkaitan dengan dengan terselenggaranya Kejuaraan Nasional Turnamen Tenis Beregu Piala Ketua Mahkamah Agung RI Ke-XIX di Semarang dan tetap berkoordinasi dengan Panitia Daerah dan Pengurus PTWP Pusat”. Demikian salah satu bunyi konsideran pada SK yang salinannya juga disampaikan kepada Yang Mulia para Pimpinan Mahkamah Agung RI.

(ilm)